Senin, 22 April 2013

Mimpi Pelajar Indonesia Menjadi Pemimpin Global



JAKARTA - Bisa berkompetisi secara global menjadi suatu keinginan bagi setiap orang, khususnya para pelajar yang sedang mengemban ilmu.

Demi mewujudkan itu, PT XL Axiata Tbk (EXCL) pun mencoba untuk memfasilitasikannya melalui program Feature Leaders. Di mana keinginan dan mimpi para pelajar untuk dapat menjadi pemimpin yang mampu berkompetisi secara global bisa tersalurkan.

"Program ini menekankan pada pengembangan kepemimpinan yang bertujuan melahirkan, sekaligus membekali pemuda Indonesia menjadi pemimpin dunia," kata Presiden Direktur XL Axiata Hasnul Suhaimi, saat acara XL Hadirkan Program XL Future Leaders 2, di Balai Kartini, Jakarta, Senin (22/4/2013).

Hasnul melanjutkan, program ini sebagai salah satu program untuk pengembangan keahlian atau life skill, yang dibutuhkan oleh seorang pemimpin dunia. Adapun metode belajar baru yakni perpaduan antara kelas tatap muka lima kali per tahun.

Tidak hanya itu, lanjut Hasnul, program ini pun dikenankan belajar dengan memanfaatkan program-program berbasis teknologi informasi, serta aktivitas sosial lapangan.

"XL feature leaders juga memberikan kesempatan kepada calon-calon pemimpin untuk membangun network dan menggali inspirasi melalui kegiatan-kegiatan XL Meet the Leaders," tambahnya.

Maka dari itu, menurut Hasnul, pihaknya sangat serius dalam merencanakan setiap kegiatan yang berlangsung selama pelatihan. Bahwasanya pihaknya hanya berkeinginan memberikan bekal dan pengalaman terbaik kepada para calon pemimpin masa depan.

"Kita akan menekankan pada tiga kompetensi utama, yakni komunikasi yang efektif, mengasah jiwa kewirausahaan dan inovatif, serta kemampuan mengelolah perubahan bahasa inggris yang akan digunakan sebagai bahasa pengantar dan percakapan utama selama pelatihan," tutupnya.

Sumber : kampus.okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar